Featured Post
Langkah-langkah Dalam Menganalisis Relevansi Buku Guru dan Buku Siswa
- Dapatkan link
- Aplikasi Lainnya
Kurikulum 2013 dirancang untuk mengembangkan kompetensi
siswa dalam ranah pengetahuan, keterampilan, dan juga sikap. Melalui
pendekatan pembelajaran tematik terpadu mampu memfasilitasi ketiga ranah
tersebut berkembang secara utuh. Untuk mendukung ketercapaian tujuan
kurikulum, maka diperlukan buku tematik yang dapat mendorong peserta didik
untuk mencapai standar yang telah ditentukan.
Buku Guru dan Buku Siswa merupakan salah satu sarana implemnetasi Kurikulum 2013 dalam pembelajaran. Buku Guru merupakan pedoman bagi guru dalam melaksanakan pembelajaran yang meliputi persiapan, pelaksanaan, dan penilaian serta pedoman penggunaan buku siswa. Buku guru terdiri dari dua bagian, yaitu petunjuk umum pembelajaran dan petunjuk khusus pelaksanaan pembelajaran pada setiap bab sesuai dengan buku siswa. Buku siswa merupakan buku sumber belajar bagi siswa/peserta didik. Pada setiap bab dilengkapi dengan peta konsep, pengantar, bagian kegiatan siswa baik ekperimen maupun non eksperimen atau diskusi, latihan soal, rangkuman, evaluasi, dan tugas bagi peserta didik. Buku Siswa berbasis kegiatan (activity based) sehingga memungkinkan bagi para siswa dan guru untuk melengkapi materi dari berbagai sumber. Guru dan siswa dapat mengembangkan dan atau menambah kegiatan sesuai kondisi dan kemampuan sekolah, guru, dan siswa. Pengembangan dan atau penambahan kegiatan dimaksudkan untuk memberikan pemahaman lebih kepada siswa terhadap pengetahuan yang dipelajari, keterampilan yang dilatih, dan sikap yang dikembangkan.
Kegiatan-kegiatan dalam buku siswa sebisa mungkin
memaksimalkan potensi semua sumber belajar yang ada di lingkungan sekitar.
Setiap kegiatan dapat disesuaikan dengan kondisi siswa, guru, sekolah, dan
lingkungan. Pada beberapa bagian dalam buku siswa ini diberikan ruang bagi
siswa untuk menuliskan laporan, kesimpulan, penyelesaian soal, atau tugas
lainnya. Namun, sebaiknya dalam menuliskan berbagai tugas tersebut siswa tidak
terpancang pada ruang yang diberikan. Apabila dirasa kurang, siswa dapat
menuliskannya pada buku tugas.
Jika dianalisis khususnya dalam pembelajaran yang terdapat materi IPA yang dikaji berdasarkan relevan si antara KI, KD, Indikator, dan Tujuan Pembelajaran yang terdapat pada Buku Guru dan Buku Siswa tersebut.
Berikut adalah
langkah- langkah dalam menganalisis relevansi buku guru dan buku siswa
1.
Menyiapkan buku guru dan buku siswa
2.
Mengidentifikasi identitas dari buku
guru dan buku siswa meliputi kelas, semester, tema, subtema dan pembelajaran .
3.
Memaparkan atau menyertakan pemetaan KD
pada buku guru dan buku siswa yang bersangkutan.
4.
Mmembuat tabel untuk mempermudah
analisis meliputi muatan pelajaran, kompetensi dasar, indicator, tujuan, media
dan evaluasi, materi serta hasil analisis.
5.
Menuliskan mata pelajaran dan KD pada
tabel
6.
Membuat indikator dari kompetensi dasar
berupa indikator kunci, prasyarat dan pengayaan.
7.
Membuat tujuan pembelajaran mengambil
dari buku guru jika sesuai dan jika tidak sesuai membuat mengacu pada indikator
yang dibuat.
8.
Mengembangkan metode /model/ pendekatan
pembelajaran IPA yang inovatif
9.
Mencari materi di buku siswa jika kurang
sesuai dikembangkan dan lebih baik menggunakan berbasis TIK ( PPT interaktif,
prezi, dll)
10. Mengkaji evaluasi buku guru dan buku siswa jika belum sesuai dikembangkan menggunakan quizizz, google form dan lain-lain.
Berikut adalah contoh analisis relevansi buku guru dan buku siswa
Kelas : IV
Tema 3 : Peduli Terhadap Makhluk Hidup
Subtema 1 : Hewan dan Tumbuhan di Lingkungan
Rumahku Pembelajaran : 1
Mudah-mudahan informasi tersebut dapat bermanfaat untuk kita
semua. Terima kasih atas kunjungan nya. Kalau ada pertanyaan bisa share di
kolom komentar yaa.
- Dapatkan link
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Posting Komentar